Desain Spanduk Dengan Coreldraw 2019


Hari ini saya mendapatkan pekerjaan cukup banyak, salah satunya saya desain spanduk dinas petanian dengan software Coreldraw 2019. Nantinya spanduk ini akan digunakan di Kampung Bremi, Manokwari Utara. Untuk itu saya akan memberikan langkah-langkah proses saya desain spanduk ini.

Pertama saya siapkan semua bahan-bahan untuk desain spanduknya, mulai dari siapkan logo kabupaten, gambar untuk background hingga teks yang akan dimasukan kedalam spanduk tersebut. Gambar saya cari di internet dengan kata kunci "Tanaman Sayuran" kemudian saya pilih gambar yang sesuai, saya cari lagi dengan kata kunci "Ubi-ubihan" dan semua gambar sudah terkumpul, saya tunggu konsep teks dari customer.

Customer mulai konsep tulisan dengan baik, Dia serahkan ke saya. Saya ketik semua teks di Notepad lalu saya mulai dengan proses layoutnya. Kalau ada teman-teman yang ingin menglayout dikertas secara manual, saya pikit itu akan mempermudah dan mempercepat proses pengerjaannya. Tapi kalau teman-teman sudah ada gambar dan tidak perlu sketsa manual untuk layout, bisa langsung saya masuk ke tahap layout dengan komputer.

Prosesnya cukup sederhana saja, saya buatkan lebih duluh backgroundnya dengan bagian bawah pada spanduk. Kemudian saya mulai masukan teks dan menyusungnya dengan baik, kemudian saya menaruh fill atau warna pada teks dengan graadis di masing-masing teks, serta saya menambahkan outline pada setiap teks. Ada juga efek shadows untuk memberikan kesan 3D pada teks.

Itulah sedikit langkah-langkah proses desain spanduk dinas pertanian yang saya desain. Untuk lebih jelasnya bisa saksikan video berikut ini.


 


0 Comments:

Post a Comment