Awal Awal Desain Spanduk, Ini Salah Satunya

 Sudah hampir kurang lebih enam tahun saya bergerak di bidang Desain. Sejak tahun 2014 saya baru mengenal Coreldraw, dari situlah saya belajar dari awal bagimana mendesain spanduk. Karna rutin belajar, akhirnya saya bisa membuat desain spanduk, walaupun belum se profesional saat ini.


Spanduk Natal Ipmakepya DIY 2016


Awalnya teman kelas saya di kampus yang menyuruh saya desain, karna dia lihat di Laptop yang waktu itu saya gunakan ada software Coreldraw. Dari situ saya terima dan desain, saat saya kasih desain ke Dia, mereka ambil ke percetakan untuk dicetak, spanduknya pun tercetak kemudian dipakai.


Ketika saya ke Jogja 2016, itu sudah ada pada tahap yang bisa dibilang cukup untuk desain, akhirnya saya desain spanduk natal Ikatan Pelajar Mahasiswa Kepulauan Yapen - IPMAKEPYA DIY. Saya sendiri yang ambil ke percetakan dicetak, kemudian dipasang untuk ibadah. Pada saat itu saya sudah sering kerjakan orderan-orderan, walapun cuma dibayar dengan kalimat terimakasi. Iya mungkin kata Terimakasih itu yang menjadi Doa untuk karir saya, akhirnya saya bisa sampai berada pada level yang bisa dibilang suda matang di bidang desain.


Walapun sudah berada dilevel atas, saya tetap masih membuka buku atau mencari inspirasi dan masukan-masukan dari orang lain. Karena masukan dari orang lain itu sangat bermanfaat. Karna saya sendiri tidak bisa menilai karya saya, saya membutuhkan orang lain untuk menilai karya saya

0 Comments:

Post a Comment